Kekayaan 100 Orang Terkaya Dunia Anjlok Rp 173 Triliun

Written By Unknown on Senin, 18 Maret 2013 | 11.53

Tribun Medan - Senin, 18 Maret 2013 11:49 WIB

TRIBUN-MEDAN.com, NEW YORK  - Dalam sepekan, kekayaan 100 orang terkaya di dunia anjlok 17,9 miliar dollar AS atau setara Rp 173,6 triliun, setelah indeks Standard  & Poor's 500 gagal menyentuh level tertingginya, pada pekan lalu.

Indeks S&P 500 pada Kamis (14/3/2013) lalu ditutup hanya 2 poin lagi menyentuh rekor tertingginya yakni  1.565,15 yang terjadi pada Oktober 2007. Pada perdagangan Jumat, S&P 500 ditutup pada 1.560.70.

Berdasarkan indeks Bloomberg Billionaires, harta orang terkaya di dunia, Carlos Slim anjlok 5 miliar dollar AS atau setara Rp 48,5 triliun hanya dalam waktu sepekan lalu. Penurunan kekayaan Carlos disebabkan Pemerintah Meksiko saat ini sedang mengajukan rancangan undang-undang (RUU) untuk mengurangi dominasi konglomerat di bisnis telekomunikasi dan media.

Selama ini, hampir setengah dari kekayaan Carlos Slim diperoleh dari perusahaan telekomunikasi terbesar di Meksiko, America Movil. Di perusahaan ini, Carlos memang menjadi CEO dan pemimpin utamanya. Dalam RUU tersebut nantinya pemerintah bisa memaksa pebisnis telekomunikasi dan media yang menguasai bisnis tersebut di atas 50 persen untuk menjual sebagian asetnya.

Atas berita tersebut, saham perusahaannya makin anjlok ke harga terendah selama empat tahun terakhir. Kekayaannya langsung anjlok menjadi 67,8 miliar dollar AS.

Nilai kekayaan Carlos hanya selisih 184 juta dollar AS atau setara Rp 1,78 triliun dari orang terkaya nomor dua di dunia yaitu Bill Gates, sang pendiri Microsoft. Jumlah selisih kekayaan mereka ini paling dekat sejak Maret 2012 lalu. Kekayaan Bill Gates saat ini mencapai 67,6 miliar dollar AS.

Sementara orang terkaya nomor tiga di dunia, yaitu Amancio Ortego, si pemilik brand fashion Zara memiliki kekayaan sebesar 55,7 miliar dollar AS dan hanya selisih 900 juta dollar dengan Warren Buffet yang saat ini menjadi orang terkaya nomor empat di dunia.

Indeks Bloomberg Billionaires diukur berdasarkan perubahan pasar dan ekonomi dan pelaporan Bloomberg News. Setiap nilai kekayaan bersih dalam dollar AS dan  diperbarui setiap hari kerja pada pukul 5:30 waktu New York.

Anda sedang membaca artikel tentang

Kekayaan 100 Orang Terkaya Dunia Anjlok Rp 173 Triliun

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2013/03/kekayaan-100-orang-terkaya-dunia-anjlok.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kekayaan 100 Orang Terkaya Dunia Anjlok Rp 173 Triliun

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kekayaan 100 Orang Terkaya Dunia Anjlok Rp 173 Triliun

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger