Pesawat AirAsia yang Hilang Kontak Diterbangkan Kapten Irianto

Written By Unknown on Minggu, 28 Desember 2014 | 11.54

TRIBUN-MEDAN.COM - Pihak Air Traffic Control menyatakan pesawatAirAsia QZ 8501 dari Surabaya ke Singapura hilang kontak, Minggu (28/12/2014).

Pesawat yang berangkat pukul 05.35 itu dijadwalkan mendarat di Singapura pukul 08.30 atau pukul 07.30. Pihak ATC sudah menegaskan pesawat AirAsia tersebut hilang pukul 07.55 WIB.

"Komposisi penumpang 138 dewasa terdiri dari 16 anak-anak, dan satu bayi. ATC sudah declare lost pukul 07.55 WIB," ujar laporan dari Air Traffic Control kepada Tribunnews.com, Minggu (28/12/2014).

Selain penumpang, pesawat Airbus 320 tersebut juga mengangkut 7 awak pesawat yang dikapteni oleh Kapten Pilot Penerbang Irianto. Berikut data awak pesawat adalah sebagai berikut:

Pilot : Capt Irianto
First Officer : Emmanuel Plesel.
Senior Fight Attendant : Wanti Setiawati
Flight Attendant : Khairunisa Haidar Fauzi
Flight Attendant : Oscar Desano
Flight Attendant : Wismoyo Ari Prambudi
Teknisi : Saiful Rakhmad

Mengutip data penerbangan dari Flightradar, pesawat AirAsia yang hilang adalah Airbus A320 dengan nomor registrasi PK-AXC. Selama ini, AirAsia memiliki reputasi keselamatan yang baik, termasuk ketepatan waktu terbang.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pesawat AirAsia yang Hilang Kontak Diterbangkan Kapten Irianto

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2014/12/pesawat-airasia-yang-hilang-kontak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pesawat AirAsia yang Hilang Kontak Diterbangkan Kapten Irianto

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pesawat AirAsia yang Hilang Kontak Diterbangkan Kapten Irianto

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger