Klub Inggris Batal Kontrak Pemerkosa

Written By Unknown on Jumat, 09 Januari 2015 | 11.53

TRIBUN-MEDAN.com, MANCHESTER - Oldham Athletic secara resmi menyatakan bahwa mereka membatalkan rencana mengontrak Ched Evans. Pihak klub mengaku tertekan dengan desakan sejumlah pihak karena pemain yang akan dikontrak pernah dipenjara karena kasus pemerkosaan. 

Ched Evans yang juga mantan pemain Manchester City, pernah dijatuhi hukuman lima tahun penjara karena kasus pemerkosaan 2012 silam. Pemain berusia 26 tahun ini kemudian dibebaskan Oktober tahun lalu. 

"Banyak pertimbangan untuk membatalkan rencana (kontrak) ini. Salah satunya akan berpengaruh kepada sponsor dan pendapatan klub," demikian tulis manajemen Oldham dalam pernyataan resminya. Klub asal kota Manchester ini berlaga di Divisi League One Inggris. 

Pertimbangan lainnya membatalkan rencana ini adalah banyaknya kecaman dari sejumlah pihak. Bahkan fans serta para pemain juga mendapat ancaman. 

"Sebagai klub kami mengutuk semua kejahatan termasuk pemerkosaan dan terlepas dari masalah tersebut sedang dalam proses banding."  

"Kami menyesalkan dan mengutuk ancaman keji dan kasar, beberapa ancaman kepada fans kami, sponsor dan staf.  Akhirnya, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah mendukung klub selama periode sulit ini, termasuk staf klub, dan juga manajemen Ched dan timnya yang telah bertindak secara profesional." 

Ched Evans sendiri sebelumnya menyatakan bahwa ia meminta maaf secara terbuka, terutama atas kejahatan yang pernah ia lakukan. 

"Saya berterima kasih atas dukungan dari PFA (Asosiasi Pesepakbola Profesional) yang membantu saya untuk kembali ke sepak bola dan melanjutkan karier saya," ucap mantan pemain timnas Wales tersebut. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Klub Inggris Batal Kontrak Pemerkosa

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2015/01/klub-inggris-batal-kontrak-pemerkosa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Klub Inggris Batal Kontrak Pemerkosa

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Klub Inggris Batal Kontrak Pemerkosa

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger