Laporan Wartawan Tribun Medan / Abul Muamar
TRIBUN-MEDAN.com, SIANTAR - Pembangunan Pasar Melanthon Siregar akan dimulai pada 1 April 2015. Hal itu dipastikan saat acara penandatanganan MoU pembangunan pasar semi-modern tersebut di lokasi pasar di kompleks rumah potong hewan (RPH), Jalan Melanthon Siregar, Kamis (5/3/2015).
"1 April, kita akan melakukan pemancangan di tempat ini. Dengan ini nanti, proses pembangunan RPH akan dimulai. Pembangunan pasar ini adalah impian sejak lama. Dimana, sejak tahun 1985, kita tidak pernah membangun pasar lagi. Kita hanya punya Pasar Horas dan Pasar Dwikora," ujar Dirut PD Pembangunan dan Aneka Usaha Herowhin Sinaga.
Herowhin menegaskan bahwa penandatanganan MoU ini telah menaati peraturan yang ada.
"Kami sudah konsultasi dengan LKPP dan Lembaga Pengadaan Barang dan Jasa. Sehingga pembangunan ini tidak menyalahi aturan," katanya.
Sebelumnya, para anggota DPRD Pematangsiantar menilai penandatanganan MoU ini melangkahi perjanjian, dimana PD Pembangunan seharusnya membangun terlebih dahulu RPH yang baru.
"Kita lihat RPH ini tidak akan kita rubuhkan sebelum yang baru kita bangun. Laporan kami lokasi sudah ada. Kami dibantu oleh Camat Marimbun. Kemudian untuk kantor Polsek Siantar Selatan, kami juga sudah berkoordinasi dengan Kapolres. Tinggal sekarang kita yakin PT PP ini. Bahwa kita juga punya uang dan mampu membangun," kata Herowhin.
Herowhin menjamin bahwa RPH yang baru akan dibangun di Kecamatan Marimbun.
"Pengganti RPH sudah ada, pengganti Polsek sudah ada. Tinggal prosesnya saja. Tahun baru 2016 kita sudah akan punya pasar yang baru. Jangan lihat orangnya. Jangan lihat saya, jangan lihat wali kotanya. Tapi lihatlah apa yang mau dibangun ini," ujarnya.
(amr/tribun-medan.com)
Anda sedang membaca artikel tentang
Pembangunan Pasar Melanthon Siregar Dimulai 1 April
Dengan url
http://medanngepos.blogspot.com/2015/03/pembangunan-pasar-melanthon-siregar.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pembangunan Pasar Melanthon Siregar Dimulai 1 April
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pembangunan Pasar Melanthon Siregar Dimulai 1 April
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar