Pangdam Minta Prajurit Profesional

Written By Unknown on Selasa, 18 Juni 2013 | 11.53

Tribun Medan - Selasa, 18 Juni 2013 11:05 WIB

Laporan Wartawan Tribun Medan/ Adol Frian Rumaijuk

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Pangdam I/BB Mayjen TNI Burhanuddin Siagian menegaskan, sebagai prajurit abdi negara harus benar-benar profesional.

Seperti disampaikannya saat menjadi inspektur upacara perdana Tujuh Belasan bulan Juni tahun 2013 di lapangan upacara Makodam I/BB jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Senin kemarin. Ini menjadi irup perdana setelah dilantik menjadi Pangdam I/Bukit Barisan.

Kodam I/BB telah berada pada akhir triwulan kedua Tahun Anggaran 2013, sudah menjadi kewajiban untuk melakukan evaluasi terhadap kinerja satuan agar dapat mengetahui sampai sejauh mana tingkat keberhasilan dan kekurangan terhadap pelaksanaan tugas pokok satuan.

Menurutnya, hal itu penting di sampaikan agar semua dapat melakukan koreksi dan perbaikan secara proporsional dan  berkesinambungan, sehingga tahap demi tahap adanya kelemahan dan kekurangan yang ditemukan dapat dieliminir atau ditekan sekecil mungkin.
 
Lebih lanjut Pangdam menyampaikan hal-hal penting yang perlu mendapat perhatian dari seluruh prajurit dan PNS Kodam I/BB dimanapun berada dan bertugas  Pertajam olah keprajuritan dan tingkatkan pengetahuan serta keterampilan melalui belajar dan berlatih dengan benar, serius dan bersungguh-sungguh, sehingga profesional dalam bersikap, bertindak dan berbuat sesuai jabatannya.

"Laksanaan penyuluhan hukum dan pengarahan tata tertib yang berlaku melalui kegiatan Jam Komandan, guna menekan pelanggaran sekecil mungkin, dan apabila terjadi pelanggaran berikan sanksi yang tegas sesuai aturan yang berlaku agar mempunyai efek jera bagi prajurit yang melanggar," ujarnya.
 
Mengakhiri amanatnya Pangdam I/BB menekankan beberapa hal untuk dipedomani prajurit dan PNS Kodam I/BB Tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai wujud amaliah nyata sekaligus sebagai landasan moral dan etika dalam pelaksanaan tugas, bangun kemampuan dan kekuatan.

Kodam I/Bukit Barisan solid, profesional, modern, berwawasan kebangsaan yang kuat, dicintai dan mencintai rakyat serta memiliki moralitas yang tinggi, saling kerja-sama, saling menghormati, saling menghargai, saling mempercayai dan saling  mencintai agar keberhasilan tugas pokok tercapai dengan optimal.

"Bangun harmonisasi antara TNI-Polri-Pemerintah Daerah dimanapun berada dan bertugas sehingga dapat memberikan yang terbaik kepada rakyat, program yang sudah berjalan tetap lanjutkan dan laksanakan dengan komitmen ikhlas dan disiplin tinggi," ujarnya.

Hadir dalam acara tersebut Kasdam I/BB, Sahli Pangdam I/BB, Asrendam I/BB, Para Asisten Kasdam I/BB, Para Kabalakdam I/BB, Pa Liaison TNI AL Kodam I/BB, Pa Liaison TNI AU,  Para Danyon sewilayah Medan Para Perwira, Bintara, Tamtama  dan PNS Kodam I/BB.

(*/afr/tribun-medan.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Pangdam Minta Prajurit Profesional

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2013/06/pangdam-minta-prajurit-profesional.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pangdam Minta Prajurit Profesional

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pangdam Minta Prajurit Profesional

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger