Azam: Kami Tidak Ingin Terburu-Buru

Written By Unknown on Kamis, 19 September 2013 | 11.53

Laporan wartawan Tribun Medan/ Tatang Sinaga

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Ketua Tim Penjaringan Ketua Umum PSMS Azam Nasution mengatakan bahwa dalam melakukan penjaringan terhadap calon Ketua Umum PSMS pihaknya tidak ingin bertindak terburu-buru. Menurutnya pihaknya akan sangat selektif dalam menyeleksi setiap calon. "Kita harus berhati-hati. Kita tidak ingin kecolongan sehingga kejadian di musim lalu bisa terulang," katanya kepada Tribun di Medan, Kamis (19/9).

Azam mengatakan bahwa ada beberapa pihak yang mendesak agar nama calon ketua umum segera diumumkan. Namun menurutnya timnya tidak ingin bertindak gegabah dan menunggu waktu yang tepat. "Kami tidak ingin tergesa-gesa mengumumkan nama calon. Untuk apa bertindak cepat tapi hasilnya justru tidak sesuai harapan. Hal itu hanya akan merugikan kita saja," ucapnya.

Azam mengakui bahwa telah ada beberapa nama calon yang dipublikasikan oleh media. Menurutnya nama-nama tersebut mempunyai kans yang kuat sebagai calon ketua umum. "Calon Ketua Umum PSMS nantinya tidak akan jauh-jauh dari nama yang disebutkan oleh media belakangan ini. Tapi kita harapkan ada calon alternatif yang muncul," pungkasnya.(cr8/tribun-medan.com)

Laporan wartawan Tribun Medan/ Tatang Sinaga

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Ketua Tim Penjaringan Ketua Umum PSMS Azam Nasution mengatakan bahwa dalam melakukan penjaringan terhadap calon Ketua Umum PSMS pihaknya tidak ingin bertindak terburu-buru. Menurutnya pihaknya akan sangat selektif dalam menyeleksi setiap calon. "Kita harus berhati-hati. Kita tidak ingin kecolongan sehingga kejadian di musim lalu bisa terulang," katanya kepada Tribun di Medan, Kamis (19/9).

Azam mengatakan bahwa ada beberapa pihak yang mendesak agar nama calon ketua umum segera diumumkan. Namun menurutnya timnya tidak ingin bertindak gegabah dan menunggu waktu yang tepat. "Kami tidak ingin tergesa-gesa mengumumkan nama calon. Untuk apa bertindak cepat tapi hasilnya justru tidak sesuai harapan. Hal itu hanya akan merugikan kita saja," ucapnya.

Azam mengakui bahwa telah ada beberapa nama calon yang dipublikasikan oleh media. Menurutnya nama-nama tersebut mempunyai kans yang kuat sebagai calon ketua umum. "Calon Ketua Umum PSMS nantinya tidak akan jauh-jauh dari nama yang disebutkan oleh media belakangan ini. Tapi kita harapkan ada calon alternatif yang muncul," pungkasnya.(cr8/tribun-medan.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Azam: Kami Tidak Ingin Terburu-Buru

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2013/09/azam-kami-tidak-ingin-terburu-buru.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Azam: Kami Tidak Ingin Terburu-Buru

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Azam: Kami Tidak Ingin Terburu-Buru

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger