Pedagang Abaikan Peringatan Pemko

Written By Unknown on Sabtu, 14 Desember 2013 | 11.53

- Tetap Berjualan Meski Sudah Deadline dan Akan Digusur  

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Pedagang buku di Lapangan Merdeka Medan masih bertahan, meski deadline pengosongan lahan yang harus dilakukan pedagang buku berakhir, Jumat (13/12).

Tak satu pun dari pedagang buku yang tergabung dalam Persatuan Pedagang Buku Lapangan Merdeka (P2BLM) yang pindah ke Jalan Pegadaian, tempat relokasi dari Pemko Medan.

Berdasarkan surat yang dikirimkan Pemko Medan yang ditanda tangani Sekda Kota Medan, Syaiful Bahri kepada pedagang, Pemko meminta kepada pedagang untuk mengosongkan lahan dan diberi waktu 3x24 jam, terhitung sejak (11/12). Artinya, hari ini (14/12), Pemko akan melakukan penggusuran dan memindahkan pedagang ke Jalan Pegadaian.

Dari pantauan Tribun di sisi Timur Lapangan Merdeka Medan, tak satu pun pedagang yang tergabung di P2BLM yang terlihat berkemas untuk pindah. Bahkan, seluruh pedagang yang bertahan masih melakukan aktivitas jual beli buku, pengunjung juga cukup ramai dan  terlihat menawar dan membeli buku.

Baca selengkapnya di Tribun Medan Edisi 14 Desember 2013


Anda sedang membaca artikel tentang

Pedagang Abaikan Peringatan Pemko

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2013/12/pedagang-abaikan-peringatan-pemko.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pedagang Abaikan Peringatan Pemko

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pedagang Abaikan Peringatan Pemko

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger