Sosialisasi Pemilu, Kota Binjai Adakan Gerak Jalan

Written By Unknown on Minggu, 09 Maret 2014 | 11.53

Laporan Wartawan Tribun Medan / M Azhari Tanjung

TRIBUN-MEDAN.com, BINJAI - Wali Kota Binjai HM Idaham beserta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), pimpinan partai politik, PPK, PPS, Panwaslu dan para Caleg, Ketua KPU dan Sekdako mengikuti gerak jalan santai.

Gerak jalan santai ini dilaksanakan dalam rangka mensosialisasikan Pemilu 9 April 2014. Adapun yang hadir diantaranya Ketua DPRD Binjai Zainuddin Purba, Kapolres Binjai AKBP Marcelino Sampouw, Dandim 0203 Letkol.Inf. Tri Saktiono, Ketua KPU Heri Dani, Sekdako H.Elyuzar Siregar. Gerak jalan santai diikuti 1.500 peserta berkeliling Kota Binjai.

Idaham dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk dapat menggunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya dan menolak golput serta memilih wakil rakyat yang terbaik sesuai dengan hati nurani. Wali Kota juga meminta kepada pimpinan Parpol agar dalam Pemilu tetap menjaga sportifitas, tidak saling menyakiti sesama peserta Pemilu.

Lanjut Idaham juga meminta kepada KPU, Panwaslu untuk mengawasi jalannnya Pemilu sehingga berjalan dengan aman, damai, tertib jujur dan adil.

"Saya minta juga kepada pihak aparat keamanan untuk mengawal dan mengamankan Pemilu khususnya di daerah rawan," harapnya.

Sementara itu Ketua KPU Binjai Heri Dani tujuan diselenggarakannya gerak jalan santai sebagai wadah sosialisasi Pemilu 9 April 2014 sehingoga masyarakat dapat mengetahui dan menggunakan hak suaranya.

Lanjut Dani dengan adanya sosialisai melalui gerak jalan santai ini diharapkan Pemilu 9 April 2014 akan dapat meningkatkan kwalitas Pemilu , meningkatkan partispasimasyarakat dalam Pemilu  serta menjadikan Pemilu yang aman dan tertib.

Dalam kesempatan ini juga diadakan pembagian hadiah luckya draw bagi peserta gerak jalan santai.

(ari/tribun-medan.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Sosialisasi Pemilu, Kota Binjai Adakan Gerak Jalan

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2014/03/sosialisasi-pemilu-kota-binjai-adakan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sosialisasi Pemilu, Kota Binjai Adakan Gerak Jalan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sosialisasi Pemilu, Kota Binjai Adakan Gerak Jalan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger