Laporan Wartawan Tribun Medan / Abul Muamar
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Sumiati (62 tahun), warga Jalan Garu I, Kelurahan Harjosari, Kecamatan Medan Amplas, mengeluhkan kelangkaan gas elpiji 3 Kg yang terjadi di daerahnya. Menurutnya, kelangkaan terjadi sudah sejak lama dan belum ada tanda perubahan.
"Udah enam bulan ini ya gini. Payah kali cari gas. Paling itu ajalah yang kami harapkan. Supaya enak gitu dapatnya. Kalau yang lain Wali Kota ini udah baguslah. Sering dia ke sini. Kadang solat di mesjid itu. Solat Jumat, safari subuh," ujar Sumiati, di sela-sela kegiatan gotongroyong bersama Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin, Sabtu (4/4/2015), di Jalan Garu I.
Hal serupa juga dikeluhkan Wardah, warga Gang Selamat, di tempat yang sama.
"Iya, itulah, Dik. Kadang-kadang di situ abis mau masak jadi payah. Nyari-nyari lagi," katanya, yang juga diamini oleh beberapa ibu-ibu lainnya yang Tribun temui di lokasi.
Namun sayang, para ibu-ibu ini malu dan sungkan menyampaikan keluhannya langsung kepada Wali Kota. "Ah malu lah. Adiklah sana sampaikan," katanya.
Eldin sejauh ini belum berhasil dikonfirmasi. Dia langsung masuk mobil dan menuju ke GOR Sumut di Jalan Pancing untuk acara zikir bersama menjelang Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat.
Adapun saat gotong-royong, Eldin mengecek kebersihan parit. Ia juga turut menabur serbuk abate untuk menangkal perkembangbiakan nyamuk.
(amr/tribun-medan.com)
Anda sedang membaca artikel tentang
Warga Amplas Keluhkan Kelangkaan Gas Elpiji
Dengan url
http://medanngepos.blogspot.com/2015/04/warga-amplas-keluhkan-kelangkaan-gas.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Warga Amplas Keluhkan Kelangkaan Gas Elpiji
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Warga Amplas Keluhkan Kelangkaan Gas Elpiji
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar