Tribun Medan - Kamis, 18 Oktober 2012 11:19 WIB
TRIBUN-MEDAN.com, PEMATANGSIANTAR
– Pemerintah Kota Pematangsiantar terus menggencarkan program penghijauan kota dengan menanam tanaman yang produktif dan bermanfaat bagi masyarakat. Di Kelurahan Mekar Nauli Kecamatan Siantar Marihat empat ribu pohon yang terdiri dari pohon sirsak dan rambutan ditanam.Wali Kota Pematangsiantar Hulman Sitorus didampingi Camat Siantar Marihat Mangapul Sitanggang melakukan penanaman secara simbolik, Rabu (17/10/2012). Dalam penanaman ini,Warga Kelurahan Mekar Nauli tampak antusias serta menyambut baik dengan dilakukannya penanaman pohon produktif sirsak dan rambutan ini.
"Kegiatan ini jangan hanya dijadikan serimonial saja akan tetapi pohon yang ditanam hari ini dapat memberikan hasil demi kesejahteraan masyarakat, serta kegiatan ini diharapkan dapat memberikan motifasi untuk dapat memanfaatkan potensi sumber daya alam yang ada," ujar Hulman.
Selain itu, diharapkan sekaligus mengajak seluruh masyarakat warga Kota Pematangsiantar khususnya warga kelurahan Mekar Nauli, agar mengembangkan budaya menanam pohon serta menjaga kebersihan lingkungannya. "Merawat pohon, menjaga kebersihan lingkungan sangatlah penting. Kalau lingkungan kita bersih dan hijau tentu bisa menciptakan generasi sehat, cerdas dan kuat," ujarnya.
Untuk itu Hulman meminta kepada seluruh warga agar dapat mensosialisasikan hidup bersih, dan merawat pohon. Karena dengan cara kebiasaan itulah yang seharusnya dilaksanakan berkelanjutan, dan mengajak masyarakat untuk terbiasa bersih-bersih pekarangan rumah.
Sementara itu Camat Siantar Marihat Mangapul Sitanggang mengatakan, bahwa Pemerintah Kecamatan Siantar Marihat dan seluruh Kelurahan akan melakukan penanaman pohon prodiktif ini di setiap pekarangan rumah warga yang mau. Dan kali ini di Kelurahan Mekar Nauli yang pertama dilakukan penanaman pohon produktif Sirsak dan Rambutan di setiap halaman rumah warga.
Camat juga menjelaskan, bahwa Penanaman pohon sirsak dan rambutan ini sebagai upaya mewujudkan program pemerintah khususnya Pemerintah Kota Pematangsiantar dalam penghijauan Kota terutama di Kecamatan Siantar Marihat. Adapun pohon yang akan kita tanam di kelurahan Mekar Nauli ini sebanyak 400 bibit pohon produktif yaitu pohon Sirsak dan pohon Rambutan. "Untuk kelurahan yang lain kita juga akan lakukan penanaman pohon di pekarangan rumahnya, apabila warga yang mempunyai pekarangan tersebut mau untuk ditanami," ujarnya.
(afr/tribun-medan.com)
Anda sedang membaca artikel tentang
Tanam Pohon Produktif Untuk Penghijauan Siantar
Dengan url
http://medanngepos.blogspot.com/2012/10/tanam-pohon-produktif-untuk-penghijauan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Tanam Pohon Produktif Untuk Penghijauan Siantar
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Tanam Pohon Produktif Untuk Penghijauan Siantar
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar