Tribun Medan - Kamis, 17 Januari 2013 11:29 WIB
Banjir yang menggenangi Jalan HR Rasuna Said, Jakarta ikut berdampak hingga ke gedung Komisi Pemberantasan Korupsi. Banjir menggenangi gedung KPK pagi ini.
Air bahkan telah menggenangi ruangan di lantai bawah gedung KPK, tempat sejumlah tersangka dan terdakwa kasus korupsi ditahan. Mereka yang ditahan di sel lantai bawah gedung KPK antara lain adalah terdakwa kasus korupsi Pembangkit Listrik Tenaga Surya, Neneng Sri Wahyuni, terdakwa suap ke Bupati Buol Amran Batalipu, Hartati Murdaya.
Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas mengatakan, evakuasi langsung dilakukan terhadap tahanan maupun pegawai KPK yang bertugas di lantai bawah gedung. "Karena air sudah sepingang. Sudah ada tindakan untuk mengamankan tahanan. Pegawai KPK juga harus dievakuasi," kata Busyro.
Anda sedang membaca artikel tentang
Batalipu dan Hartati Murdaya Dievakuasi
Dengan url
http://medanngepos.blogspot.com/2013/01/batalipu-dan-hartati-murdaya-dievakuasi.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Batalipu dan Hartati Murdaya Dievakuasi
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Batalipu dan Hartati Murdaya Dievakuasi
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar