Rektor USU Dukung Jamin Gintings Sebagai Pahlawan Nasional

Written By Unknown on Rabu, 22 Januari 2014 | 11.53

Laporan Wartawan Tribun Medan / Jefri Susetio

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Rektor Universitas Sumatera Utara Prof Dr dr Syahril Pasaribu, mendukung sepenuhnya untuk pengusulan kembali Jamin Gintings sebagai pahlawan Nasional.

Hal itu dikarenakan, Jamin Ginting punya peranan besar tidak hanya mempertahankan kemerdekaan, melainkan peranannya juga besar saat berdirinya USU.

"Alm sangat peduli dengan pendidikan, penghargaan yang tak dapat dilupakan, karena usaha dia kampus USU yang berdiri megah sebelumnya lahan di garap secara liar oleh warga, maka beliau turun tangan untuk mengurus pengarap agar mengusahi kembali lahan USU kendati tak sepenuhnya namun telah besar, semua berkat tangan dingin Jamin Gintings,"kata Syahril Pasaribu saat pembukaan Seminar Nasional Perjuangan Jamin Gintings Dalam Merebut, Mempertahankan dan Mengisi Kemerdekaan Republik Indonesia, Rabu (22/1/2014).

Sebelumnya, Ketua Panitia Dr Suprayitno mengatakan ada dua aspek pertama diselenggarakan seminar pertama ada kontroversi perjuangan Jamin Gintings dan sosok perjuangan Jamin Gintings.

Namun bukti perjalanan sejarah yang tak dilupakan bahwa sosok Jamin Gintings telah diakui masyarakat Sumatera Utara, sehingga ada sebuah nama Jalan dari Medan hingga kutacane.

Tak hanya itu, riwayat militer telah memperlihatkan peran yang cukup besar, menjaga Republik Indonesia dari serangan Belanda di perbatasan Aceh, sehingga Belanda tak dapat masuk ke Aceh.

(cr6/tribun-medan.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Rektor USU Dukung Jamin Gintings Sebagai Pahlawan Nasional

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2014/01/rektor-usu-dukung-jamin-gintings.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rektor USU Dukung Jamin Gintings Sebagai Pahlawan Nasional

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rektor USU Dukung Jamin Gintings Sebagai Pahlawan Nasional

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger