Besok GMKI Rayakan Natal

Written By Unknown on Senin, 22 Desember 2014 | 11.54

Laporan Wartawan Tribun Medan /Jefri Susetio

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN -Keluarga Besar Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Medan akan memperingati lahirnya Raja Damai di tengah dunia di Student Centre Jalan Iskandar Muda no 107 A Medan, Senin (22/12) mendatang.

Ketua GMKI Cabang Medan Ruben Penggabean mengatakan peringatan natal GMKI mengandung pesan kepada pergumulan kehidupan kebangsaan akan lahirnya semangat memperkokoh persekutuan untuk menciptakan keadilan sosial di Indonesia.

"Natal adalah refleksi. Sehingga peringatan lahirnya sang raja damai adalah lahirnya damai dan kasih di hati setiap pengambi keputusan di republik ini baik eksekutif dan legislatif untuk menyatukan hati dan komitmen mewujudkan keadilan sosial di Indonesia," katanya saat dihubungi, Minggu (21/12/2014).

Ruben Panggabean didampingi kordinator tim kerja peringatan natal Jefri Sihotang mengungkapkan tema peringatan natal Persaudaraan yang Menghidupkan dengan subtema memperkokoh persekutuan yang partisipatif untuk keadilan sosial.

"Selain ibadah, akan diadakan temu ramah alumni GMKI Medan. Beberapa alumni diantaranya Yasonna Laoli, Pahala Napitupulu, Sihar Tobing, Gustav Gultom, Risma Simanjuntak,Basrin Nainggolan, Marolop Nainggolan, Daniel,Sri Simanjuntak, dan lainnya yang diharapkan hadir pada ibadah peringatan dan temu kangen alumni," ungkapnya.

(tio/tribun-medan.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Besok GMKI Rayakan Natal

Dengan url

http://medanngepos.blogspot.com/2014/12/besok-gmki-rayakan-natal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Besok GMKI Rayakan Natal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Besok GMKI Rayakan Natal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger